Tips Usaha menjabarkan sebuah motivasi dari seorang motivator besar
Motivasi untuk Bekerja Keras
Janganlah terlalu mengkhawatirkan rasa malas.
Rasa malas Anda adalah kebaikan yang sedang tidur,
yang akan bangun dan mulai berdampak
saat Anda berdiri dan bekerja keras, bahkan dalam perasaan malas.
Bagi jiwa yang kuat,
malas dan bekerja keras
tidak ada hubungannya.
Sesungguhnya,
Anda bisa tetap bekerja keras
dalam perasaan apa pun,
termasuk dalam perasaan malas.
Apa pun perasaan Anda, bertindaklah.
Mari Belajar Kawand!!!
Orang yang berhenti belajar,
akan menjadi pemilik masa lalu.
Orang yang masih terus belajar,
akan menjadi pemilik masa depan.
Perhatikanlah betapa dekatnya
hubungan antara keengganan untuk belajar
dan kelemahan hidup.
Dan mereka yang mendisiplinkan diri
untuk belajar, dalam pendidikan resmi
dan dari kehidupan,
akan memimpin kehidupan yang baik.
Belajar adalah proses meninggikan derajat.
Sikap dalam menghadapi anggapan orang lain
Jika Anda sudah berupaya sebaik mungkin
untuk membahagiakan orang lain,
dan mengikhlaskan hati Anda
untuk mendahulukan penghormatan
kepada perasaan baik orang lain,
tapi jika mereka memilih
untuk bersikap tidak baik kepada Anda,
janganlah berkecil hati.
Tidak ada orang baik yang hasil dari kebaikannya
adalah keburukan.
Bersabarlah.
Tetaplah menjadi orang baik.
Tuhan yang akan mengurus selebihnya.
Dikutip dari perkataan Mario Teguh dari berbagai Media
Posted in: Sekilas Info,Tips Usaha
0 komentar:
Posting Komentar